Kamis, 01 Juli 2010

- Massimo Moratti Siap Lepas Mario Balotelli

Milan - Setelah mati-matian mempertahankan Mario Balotelli di Giuseppe Meazza, presiden Inter Milan, Massimo Moratti, akhirnya mulai tak tahan dengan kelakuan pemain mudanya.

Dikabarkan, sang presiden siap melepas bomber bengal itu kepada klub manapun, asal bersedia membayar sejumlah 40 juta euro (Rp 443 miliar).

Sebagai pemain belia, Balotelli punya talenta yang cukup besar. Musim lalu, meski jarang diturunkan, ia berhasil mencetak gol.

Namun hal minus dari pemain berusia 19 tahun ini adalah perilakunya baik di dalam maupun di luar lapangan. Ia pernah membanting kostum Inter karena kesal, menonton dan mendukung kesebelasan rival, AC Milan, dan mengenakan kostumnya, dan terakhir ia membuat ulah dengan menembakkan pistol mainan di jalanan sambil mengebut.

Perilaku negatif Balotelli ini kerap memicu riak di ruang ganti Nerazzurri, dan ini mungkin menjadi salah satu alasan melunaknya Moratti.

“Beri saya 40 juta euro dan Balotelli boleh pergi,” ujarnya dikutip Sportmediaset, seperti dlansir Goal.com.

Agen sang pemain, Mino Raiola, mengatakan masa depan kliennya akan tergantung dari waktu bermain yang diberikan pelatih Rafael Benitez kepada Balotellli. Dengan pelatih sebelumnya, Jose Mourinho, Balotelli sering cekcok dan membuatnya jarang dipasang.

Selain karena perilakunya yang kurang terpuji, alasan lain Moratti melepas Balotelli juga karena banyaknya stok penyerang Nerazzurri, seperti Samuel Eto’o, Goran Pandev dan Diego Milito.

Sementara itu, kabar terakhir mengatakan Arsenal dan Manchester City berminat terhadap Balotelli, meksi belum dapat diketahui apakah mereka bersedia mengeluarkan uang sebesar itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar