- Ujicoba
Menez Otaki Kemenangan Roma
Bolzano - Jeremy Menez menjadi otak kemenangan AS Roma saat berujicoba menghadapi klub Qatar, Al Saad. Penyerang Prancis itu mencetak satu gol dan mengirim satu assist.
Dalam pertandingan yang digelar di Bolzano, Rabu (28/7/2010) dinihari WIB ini, Al Saad justru yang pertama mengancam di menit keenam. Sontekan Da Silva mengecoh kiper Julio Sergio tapi bisa dihalau Mirko Cassetti di garis gawang.
Roma kemudian membuka keunggulan saat laga berusia 21 menit. Jeremy Menez mencetak gol tim arahan Claudio Ranieri itu setelah tendangan kaki kanannya dari jarak dekat menjebol gawang Al Shoeeb.
Pertandingan memasuki menit 36 saat Roma memperlebar keunggulan. Dari umpan Menez, Stefano Okaka Chuka lolos dari jebakan offside dan menceploskan bola ke gawang lawan untuk membuat Roma unggul 2-0.
Di babak kedua, Ranieri membuat sejumlah perubahan dalam formasi Roma. Dua nyawa permainan Giallorossi, kapten Francesco Totti dan Simone Perrotta ditarik keluar.
Al Saad menyengat saat babak kedua baru berlangsung enam menit. Da Silva memperkecil ketertinggalan klub Qatar itu jadi 1-2 setelah tendangannya menaklukkan kiper pengganti Bogdan Lobont.
Roma diselamatkan tiang gawang di menit 68. Sebuah tendangan Mesaad Al Hamad nyaris berbuah gol kalau tidak melabrak tiang walau sudah mengecoh gerak kiper Lobont,
Skor 2-1 buat keunggulan Roma pun akhirnya bertahan hingga usainya pertandingan.
Susunan pemain
Roma: Julio Sergio (Lobont 46) Rosi, Cassetti (Loria 46), Mexes (Andreolli 60), Antunes, Menez (Scardina 60), Greco, Perrotta (Faty 46) Guberti (Brighi 71), Totti (Taddei 46), Okaka (Cerci 71)
Al Saad: Al Shoeeb; Al Hamad, Yung Soo, Kasola, Balhaj; Kaita (Abdul Raab 69), Al Bloushi, Rizik (Afif 65), Siddiq; Ibrahim (Al Haydoos 69), Da Silva (Hamood 78)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar