Jumat, 24 September 2010

- 'Juve Ulangi Kesalahan yang Sama'

Turin - Untuk kedua kalinya musim ini, Juventus menelan kekalahan. Pelatih Luigi Del Neri heran melihat hal ini seraya menyebut, Juve terus mengulangi kesalahan yang sama.

Sebelum takluk di tangan Palermo 1-3, Jumat (24/9/2010) dinihari WIB, Juve sempat kalah 0-1 dari Bari pada pekan pembuka Seri A. Kekalahan dari Palermo sendiri merupakan yang pertama yang mereka telan di kandang sendiri musim ini.

Kekalahan tersebut juga ditelan Juve setelah meraih hasil bagus akhir pekan lalu, di mana mereka menghantam Udinese 4-0. Wajar kalau Del Neri kesal dengan kekalahan kali ini.

"Kami bekerja keras dan menunjukkan keinginan untuk menang. Tapi, kami jatuh karena kesalahan yang sama lagi dan ini tak seharusnya terjadi," sergahnya di Football Italia.

"Kami memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol dan kami tidak kurang berusaha. Namun kami kembali mengulangi kesalahan di lini belakang."

"Palermo tampil bagus dalam setiap situasi yang mereka ciptakan. Kami kesulitan ketika mereka maju ke depan. Tapi, kesalahan kami ada pada pergerakan kolektif pemain bertahan, bukan individual," tukasnya.

Akibat kekalahan tersebut, Juve masih belum bisa beranjak dari papan tengah. Bianconeri kini duduk di urutan 15 klasemen sementara dengan koleksi nilai empat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar